Berbagai Perusahaan yang Melakukan Foreign Direct Investment di Indonesia

Berbagai Perusahaan yang Melakukan Foreign Direct Investment di Indonesia

Berbagai Perusahaan yang Melakukan Foreign Direct Investment di Indonesia – Foreign Direct Investment merupakan salah satu jenis investasi yang dilakukan pada aset produktif sebuah negara oleh investor asing dari negara lainnya. Tentu saja hal ini dapat memberikan integrasi ekonomi dalam skala internasional sehingga hubungan antar negara akan semakin stabil.

Ketahui Dahulu Jenis-jenis FDI (Foreign Direct Investment)

Investasi asing satu ini akan melibatkan banyak hal seperti kepemilikan serta keaktifan mengelola maupun mempengaruhi operasi sebuah perusahaan. FDI sendiri memiliki banyak jenisnya yang perlu Anda bedakan satu dengan lainnya. Di bawah ini selengkapnya:

1. Investasi Vertikal
Jenis investasi yang satu ini umumnya akan melibatkan rantai pasok berbeda dari setiap negara asal. Adapun maksudnya kegiatan yang dilakukan dari investasi tersebut masih berada dalam satu rantai pasok. Adapun operasional perusahaannya berasal dari negara penanam modal.
Contohnya yaitu sebuah perusahaan yang bergerak di bidang manufaktur Amerika. Kemudian mereka mengakuisisi saham pemasok bahan mentah yang ada di Eropa. Tentu saja hal ini tergolong sebagai investasi asing secara vertikal.

2. Investasi Horizontal
Merupakan sebuah bentuk investasi asing langsung yang akan melibatkan pembangunan operasi bisnis yang sama di negara tuan rumah seperti negara asal mereka. Dengan begitu, aktivitas bisnis yang dilakukan adalah sama. Hanya saja dilakukan di negara lainnya.

Tentu sudah ada banyak perusahaan yang melakukan Foreign Direct Investment tersebut di tanah air. Mereka bahkan hadir dalam berbagai bidang. Contohnya saja seperti produsen smartphone yang ada di negara lain kemudian membuka pabrik kembali di suatu negara berbeda.

3. Investasi Platform
Jenis investasi atau penanaman modal asing lainnya yang perlu Anda ketahui adalah investasi platform. Hal ini berarti sebuah perusahaan induk akan melakukan perluasan ke luar negeri dalam platform investasi itu sendiri.

Akan tetapi, output dari operasi asing tersebut akan ditujukan ke negara ketiga. Investasi ini dapat dilakukan ketika tujuan atau target negaranya memiliki biaya lebih rendah. Termasuk negara yang masuk pada kawasan perdagangan bebas.

4. Investasi Kolongmerat
Merupakan salah satu jenis Foreign Direct Investment yang tidak terkait bidangnya dengan perusahaan asal penanam modal. Pasalnya, investor yang memasuki industri tersebut tidak memiliki pengalaman di bidangyang ingin diinvestasikan.

Adapun investasi ini biasanya berbentuk usaha patungan dengan perusahaan asing lain yang memang sudah beroperasi dengan baik. Hanya saja jenis investasi kolongmerat ini terbilang jauh beresiko. Pasalnya, perusahaan perlu mengatasi banyak persaingan nantinya.

Perusahaan yang Melakukan Penanaman Modal (FDI) di Indonesia

Hingga saat ini ada banyak perusahaan yang sudah melakukan penanaman modal asing di tanah air. Sebagian dari Anda mungkin sudah mengenal beberapa perusahaan tersebut. Oleh karena itu, simak terlebih dahulu informasi selengkapnya di bawah ini:

1. Pegatron Corporation
Termasuk salah satu perusahaan asal Taiwan yang memberikan pasokan komponen Apple. Perusahaan ini sendiri pertama kali membangun pabriknya di Asia Tenggara. Tepatnya yaitu di Batam dengan nama PTI atau Pegatron Technology Indonesia.
Hingga saat ini sendiri sudah ada banyak modal asing yang dikeluarkan oleh perusahaan tersebut. Tentu saja akan direalisasikan secara bertahap hingga akhirnya perusahaan ini dapat memperoleh keuntungan atas operasional perusahaan di tanah air.

2. Power Environ
Perusahaan lainnya yang melakukan penanaman modal di Indonesia adalah Power Environ. Adapun jenis investasi asingnya berupa kontrak dagang dan kontrak joint venture. Merupakan perusahaan dari Jepang yang bekerja sama dengan PT Bintang Paser Sejati dengan nilai investasi yang cukup besar.

Tidak hanya itu, kedua perusahaan ini bahkan sudah menyepakati MoU untuk membentuk perusahaan patungan. Adapun bidangnya adalah bisnis cangkang sawit dengan potensi perdagangan cukup besar di setiap tahunnya sehingga terbilang cukup menguntungkan.

3. Hyundai
Merupakan salah satu contoh dari Foreign Direct Investment di Indonesia yang berasal dari Korea Selatan. Perusahaan ternama satu ini sendiri memberikan modal dalam bentuk investasi ke tanah air. Perusahaan ini melakukan pembangunan pabrik pembuatan mobil di Cikarang.

Kemudian 50% hasil produksi yang dilakukan di tanah air ini nantinya akan diekspor ke luar negeri. Perusahaan tersebut juga fokus mengembangkan pabrik yang sudah dibangun. Kemudian hasil produksinya 70% akan diekspor sehingga mampu memberikan keuntungan.

4. SoftBank
SoftBank juga menjadi salah satu bentuk Foreign Direct Investment yang ada di tanah air. Yakni salah satu perusahaan telekomunikasi raksasa asal Jepang. Perusahaan ini akan berinvestasi di Indonesia kemudian dilakukan lewat Grab maupun perusahaan lainnya.

Presiden Direktur SoftBank sendiri tidak menyebutkan identitas perusahaannya secara lengkap. Akan tetapi, ia menyebut bahwa ingin membangun kantor pusat kedua Grab di tanah air. Ia juga akan membangun kendaraan listrik hingga stasiun isi ulang baterai melalui perusahaan transportasi online tersebut.

5. Shanghai Electric Group Corp
Termasuk perusahaan lain yang juga melakukan penanaman modal asing di tanah air. Bernama Shanghai Electric Group Corporation. Merupakan salah satu perusahaan ternama asal China dengan investasi untuk mengerjakan proyek khusus yakni PLTG atau Pembangkit Listrik Tenaga Gas.

Perusahaan ini melakukan pembangunan proyeknya di Celukan Bawang, Bali. Adapun proyek tersebut nantinya akan dibangun di atas lahan dengan ukuran sekitar 50 hektar. Proses pembangunan ini akan membantu memenuhi kebutuhan listrik yang terus mengalami peningkatan.

Itu tadi informasi mengenai Foreign Direct Investment yang ada di Indonesia. Tentu saja kehadirannya dapat memberikan banyak manfaat tersendiri bagi tanah air. Baik itu menambah lapangan pekerjaan, meningkatkan pendapatan negara, dan masih banyak lagi lainnya.